Blogroll

Jumat, 05 Oktober 2012

menentukan arah mata angin dengan bantuan alam

kalian tersesat? tak tahu arah? bagamana sih cara tahu barat dimana, timur dimana, utara dimana, selatan dimana? sedangkan kita tidak membawa kompas.

ada macam-macam cara untuk menentukan arah mata angin.

Dengan bantuan Matahari.
Sebagaimana telah kita ketahui, bahwa matahari akan terlihat seolah bergerak dari timur ke barat. Hal yang terjadi akibat adanya rotasi bumi yang berputar dari barat ke timur, membuat seolah matahari bergerak dari timur ke barat. Dengan melihat matahari, kita dapat memperkirakan jam berapa, dan 4 arah mata angin, loh.. kok cuma 4? iya untuk awal pembacaan arah mata angin, yang pertama kali harus kita ketaui adalah minimal 1 arah mata angin. selanjutnya 4 arah mata angin pokok. yaitu Utara, Timur, Selatan, dan Barat. sisanya? tinggal menyesuaikan.

ya, jika menggunakan matahari dalam menentukan arah, berarti kita harus tahu, di belahan bumi mana kita berada (di negara mana) yang bisa menjadi panduan awal. karena jika kita berada di kutub utara atau greenland, di bulan desember, berarti matahari bisa jadi tidak akan terlihat disana. dan juga dapat membaca jam matahari, karna bisa saja kita melihat matahari senja, dan menyangka bahwa itu adalah matahari pagi.. nah ini gambar peredaran matahari semu tahunan. Kenapa sih kok dikatakan semu? ada yang tahu?. nah kawan kawan, kenapa dikatakan semu, karena yang beredar sesungguhnya adalah bumi, bumi beredar mengelilingi matahari. bumi berputar dari arah barat ke timur, oleh karena itu matahari terlihat beredar dari timur ke barat. jika kalian berada di utara dari 23,5' LU maka matahari akan terlihat dari timur ke barat di arah selatan. jadi jika kalian berada di longitudinal utara lebih dari 23,5' tepat jam 12 siang, matahari ada di sebelah selatan.. terlebih di bulan desember.. sebaliknya, jika kalian berada di selatan argentina yang berada di longitudinal selatan lebih dari 23,5' tepat jam 12 siang matahari akan terlihat beredar dari timur ke barat di arah utara.. terlebih di bulan juni.. nah, jangan keliru yah kawan kawan..



Dengan bantuan lumut
lumut biasa hidup di daerah yang minim mendapatkan cahaya matahari, oleh karena itu kebanyakan lumut akan hidup di daerah yang menghadap ke arah barat. Kecuali di daerah tersebut mayoritas hidup tumbuhan lumut dalam luasan yang luas.


0 komentar:

Posting Komentar